Rapat Pembentukan Panitia AM 2025 Berjalan Lancar

Jambi | Panitia Asesmen 2025 – MAS Darusy Syafiiyah secara resmi membentuk kepanitiaan Asesmen Madrasah (AM) Tahun Pelajaran 2024/2025 dalam rapat yang diselenggarakan pada Senin, 10 Februari 2025. Rapat yang berlangsung di ruang guru ini dipimpin oleh Wakil Kepala Madrasah Bidang Kurikulum, Ibu Supitri, S.E., yang mendapat amanah langsung dari Kepala Madrasah sebelum beliau menjalankan tugas dinas luar.

Rapat ini dihadiri oleh seluruh dewan guru serta tenaga kependidikan, yang bersama-sama membahas berbagai aspek penting terkait pelaksanaan Asesmen Madrasah. Selain pembentukan kepanitiaan, agenda rapat juga mencakup penentuan jadwal asesmen, teknis pelaksanaan, serta kesiapan sarana dan prasarana guna memastikan kelancaran asesmen.

Dengan adanya koordinasi yang baik dan dukungan penuh dari seluruh pihak, diharapkan Asesmen Madrasah Tahun Pelajaran 2024/2025 dapat berlangsung dengan lancar, tertib, dan sesuai dengan pedoman yang telah ditetapkan oleh Kementerian Agama.

Kepala MAS Darusy Syafiiyah, Bapak Sugeng Riyadi, S.Sos., berpesan kepada Wakil Kepala Madrasah Bidang Kurikulum, Ibu Supitri, S.E., untuk menyampaikan kepada seluruh peserta rapat bahwa Asesmen Madrasah memiliki peran penting sebagai bagian dari evaluasi pembelajaran bagi siswa kelas XII. Oleh karena itu, seluruh pihak diharapkan dapat memberikan perhatian lebih terhadap setiap tahapan asesmen guna memastikan proses berjalan dengan baik dan sesuai dengan standar yang ditetapkan.

Beliau juga menekankan bahwa kepanitiaan yang telah dibentuk harus bekerja secara maksimal, menjunjung tinggi profesionalisme, serta berkoordinasi dengan baik agar pelaksanaan asesmen dapat berlangsung dengan lancar, tertib, dan objektif. Dengan komitmen dan kerja sama yang solid, diharapkan asesmen ini tidak hanya menjadi alat evaluasi akademik, tetapi juga sebagai sarana peningkatan kualitas pendidikan di MAS Darusy Syafiiyah.

“Asesmen Madrasah adalah momen penting bagi siswa dalam menentukan kelulusan mereka. Oleh karena itu, kita harus memastikan pelaksanaannya berjalan dengan tertib, jujur, dan objektif,” ungkap Waka Kurikulum.

Dalam rapat tersebut, panitia asesmen madrasah dibentuk dengan susunan sebagai berikut:

  • Ketua Panitia: Sri Anjani, S.Pd
  • Sekretaris: Jandra Saputra, S.Pd
  • Bendahara: Hani Farhatiy, M.Pd

Selain pembentukan kepanitiaan, rapat ini juga membahas jadwal asesmen, teknis pelaksanaan, serta persiapan sarana dan prasarana. Asesmen Madrasah di MAS Darusy Syafiiyah dijadwalkan berlangsung pada 13 Maret hingga 21 Maret 2025, mengacu pada pedoman yang telah ditetapkan oleh Kementerian Agama.

Dalam rapat ini, turut dibahas pula pembagian tugas bagi setiap panitia, koordinasi dengan tenaga pengajar, serta langkah-langkah untuk memastikan kelancaran pelaksanaan asesmen. Selain itu, dilakukan evaluasi terhadap kesiapan sarana dan prasarana, termasuk ketersediaan ruang ujian, perangkat pendukung, serta sistem administrasi yang diperlukan. Dengan persiapan yang matang, diharapkan asesmen dapat berjalan dengan tertib, lancar, dan sesuai dengan standar yang ditetapkan.

Dengan terbentuknya kepanitiaan ini, diharapkan seluruh rangkaian asesmen dapat berjalan lancar dan memberikan hasil yang objektif serta berkualitas bagi para siswa. Semua pihak di madrasah diharapkan dapat bekerja sama demi suksesnya pelaksanaan asesmen ini.

Sosialisasi PMB Universitas Islam Batang Hari di MAS Darusy Syafiiyah Berjalan Lancar

Jambi | MAS Darusy Syafiiyah– Universitas Islam Batang Hari (UNISBA) menggelar acara sosialisasi bagi calon mahasiswa baru di Madrasah Aliyah Swasta (MAS) Darusy Syafiiyah, Kecamatan Pemayung, Kabupaten Batang Hari, pada Jumat, 7 Februari 2025. Acara ini bertujuan untuk memperkenalkan lebih dekat kehidupan kampus dan berbagai program studi yang ditawarkan oleh UNISBA kepada siswa-siswi yang berencana melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi.

Dalam sambutannya, Ketua Tim Sosialisasi Bapak Sopian, S.H., M.Si, menjelaskan bahwa sosialisasi ini merupakan bagian dari upaya untuk memfasilitasi calon mahasiswa agar lebih memahami dan mempersiapkan diri untuk memasuki dunia perkuliahan. “Kami berharap acara ini bisa memberikan informasi yang jelas kepada adik-adik kita tentang kehidupan di kampus, program studi yang ada, serta berbagai peluang yang dapat mereka raih di UNISBA,” ujarnya.

Kegiatan ini dihadiri oleh 50 siswa-siswi kelas XII MAS Darusy Syafiiyah, serta sejumlah guru dan staf pengajar. Selain sesi presentasi mengenai program akademik, para peserta juga diberikan kesempatan untuk berdiskusi langsung dengan Tim Sosialisasi Kampus Unisba Jambi. Pihak UNISBA juga memaparkan informasi mengenai beasiswa, fasilitas kampus, dan kegiatan organisasi mahasiswa yang bisa diikuti di universitas tersebut.

Sosialisasi ini mendapatkan sambutan hangat dari para siswa yang antusias mengikuti jalannya acara. Salah satu peserta, Shera Wulandari, mengatakan, “Saya merasa sangat terbantu dengan informasi yang diberikan, terutama mengenai program beasiswa dan peluang karier setelah lulus dari UNISBA. Ini membuka pandangan saya lebih luas mengenai masa depan saya di dunia perkuliahan.”

Kegiatan sosialisasi ini merupakan langkah positif dalam menjembatani hubungan antara pihak universitas dan sekolah-sekolah di wilayah sekitar, serta membantu para siswa untuk lebih siap dalam memilih jalur pendidikan yang sesuai dengan minat dan bakat mereka.

Pihak UNISBA berencana untuk melanjutkan kegiatan sosialisasi serupa ke sekolah-sekolah lain di Kabupaten Batang Hari, dengan harapan semakin banyak siswa yang tertarik dan mendapatkan manfaat dari berbagai program yang ditawarkan oleh universitas ini.

Post : CS

Rapat Koordinasi (Rakor) Kepala Madrasah Kabupaten Batanghari

Jambi | MAS Darusy Syafiiyah – Kamis, 30/01/2025_Rapat Koordinasi (Rakor) Kepala Madrasah merupakan forum penting yang diselenggarakan untuk membahas berbagai permasalahan dan strategi pengembangan madrasah. Selain itu, rakor ini juga menjadi wadah bagi para kepala madrasah untuk bertukar informasi serta berbagi ide guna meningkatkan kualitas pendidikan di madrasah.

Dalam rakor kali ini, beberapa agenda utama yang dibahas antara lain:

 

  1. Evaluasi hasil monitoring dan evaluasi (Monev) dana BOS
  2. Peralihan sistem pendataan dari Simpatika ke EMIS 4.0
  3. Penilaian Kinerja Kepala Madrasah
  4. Penerbitan SKBK (Surat Keterangan Beban Kerja) dan SKMT (Surat Keterangan Melaksanakan Tugas)
  5. Pemilihan Kepala Madrasah Berprestasi
  6. Penyerahan hadiah dalam rangka HAB (Hari Amal Bhakti) antar satuan kerja (Satker)

Rakor ini dipimpin langsung oleh Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kementerian Agama Kabupaten Batanghari, Bapak Aprizal, M.Pd. Dalam kesempatan ini, beliau kembali menekankan pentingnya pendataan EMIS di madrasah. Rapat koordinasi ini bertujuan untuk memastikan bahwa data yang dikumpulkan akurat, mutakhir, dan terintegrasi guna mendukung pengelolaan pendidikan madrasah yang lebih baik.

Seluruh Kepala Madrasah dari berbagai jenjang pendidikan, mulai dari RA (Raudhatul Athfal), MI (Madrasah Ibtidaiyah), MTs (Madrasah Tsanawiyah), hingga MA (Madrasah Aliyah), baik negeri maupun swasta di Kabupaten Batanghari, turut hadir dalam rakor ini.

Dalam rakor tersebut, Kepala Seksi Pendidikan Madrasah (Kasi Mapenda) juga mengingatkan terkait permasalahan dalam PDUM (Pangkalan Data Ujian Madrasah). Beliau menegaskan bahwa seluruh siswa madrasah harus terdaftar dalam PDUM, karena jika tidak terdata, mereka tidak akan dapat mengikuti Ujian Madrasah atau Asesmen Madrasah Akhir.

Rakor ini diharapkan dapat meningkatkan sinergi dan koordinasi antar kepala madrasah dalam mengelola pendidikan yang lebih berkualitas serta memastikan bahwa setiap kebijakan dan program berjalan dengan optimal.

Post : CS

Peran Mahasiswa dalam Pengabdian Masyarakat: Membangun Budaya Organisasi yang Mendukung Pertumbuhan dan Inovasi

Jambi | Unisba_Jambi – Mahasiswa memiliki tempat tersendiri dalam masyarakat. Namun, hal ini tidak berarti bahwa mereka terpisah dari masyarakat. Sebagai individu yang memiliki kecerdasan dan wawasan luas, mahasiswa mampu berkontribusi secara profesional, baik dalam dunia pendidikan maupun dalam kehidupan sosial. Peran mahasiswa tidak hanya terbatas pada kegiatan belajar di ruang kuliah, perpustakaan, atau koneksi jaringan yang berkaitan dengan akademik, tetapi juga harus langsung terjun ke tengah masyarakat.

Mahasiswa bukan hanya berperan sebagai pengamat, tetapi juga dituntut untuk menjadi peserta aktif dalam kehidupan bermasyarakat. Hal ini tak terelakkan, mengingat mahasiswa merupakan bagian dari masyarakat itu sendiri. Secara ideal, mahasiswa diharapkan menjadi panutan berdasarkan pengetahuan, tingkat pendidikan, standar sosial yang berlaku, serta pola pikir yang mereka miliki. Salah satu bentuk kontribusi nyata mahasiswa kepada masyarakat adalah melalui kegiatan pengabdian masyarakat.

Sejalan dengan hal tersebut, mahasiswa Universitas Islam Batang Hari dari Program Studi Manajemen Pendidikan Islam melaksanakan kegiatan pengabdian masyarakat dengan mengusung tema “Membangun Budaya Organisasi yang Mendukung Pertumbuhan dan Inovasi.” Kegiatan ini dilaksanakan di Pondok Pesantren Darusy Syafiiyah, Desa Kampung Pulau.

Dalam pelaksanaan kegiatan ini, mahasiswa dibimbing langsung oleh Dr. Maryam, M.Pd., Dr. Sukatin, M.Pd., dan Dr. Amirrudin, M.Pd. Tujuan dari kegiatan ini adalah agar mahasiswa dapat terjun langsung ke masyarakat serta mampu menyampaikan materi di depan audiens atau peserta. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk menjalin silaturahmi serta memperkuat kerja sama antara Universitas Islam Batang Hari dan pondok pesantren yang ada di lingkungan Kabupaten Batang Hari.

Kepala Madrasah, Sugeng Riyadi, S.Sos., saat dihubungi melalui WhatsApp, menyampaikan permohonan maaf kepada tim pengabdian masyarakat yang datang ke pondok pesantren. Pada hari yang sama, terdapat kegiatan lain di luar pondok, sehingga ia tidak dapat hadir secara langsung. Namun, kegiatan ini tetap berjalan lancar dengan pendampingan dari guru piket yang telah ditunjuk untuk memastikan kelancaran acara.

Post : CS

Tiga Ustadz Darusy Syafiiyah Ikuti Latihan Menjadi Guru Teladan

Jambi | Ponpes Darusy Syafiiyah – Guru teladan adalah guru yang menjadi panutan bagi muridnya dalam hal moral dan etika. Guru teladan juga harus memiliki mental yang kuat, rasa percaya diri yang tinggi, dan ikhlas dalam menyampaikan ilmu. Sudahkah kita menjadi guru yang menyenangkan dan selalu dinanti kedatangannya di dalam kelas oleh murid-murid kita, sebuah pertanyaan yang bisa dijawab dengan baik, apabila kita sebagai seorang guru sudah selalu dinanti kedatangannya oleh murid. Bahkan ketika kita terlambat sedikit masuk kelas, murid mencari-cari keberadaan kita. Menjadi guru yang disukai murid memang bukan hal yang mudah apalagi di era digital seperti sekarang ini, murid kecanduan teknologi yang di sini membutuhkan pendampingan yang intensif dari Guru. Guru juga harus lebih pintar dan lebih canggih dari muridnya dengan mengikuti perkembangan teknologi yang ada.

Kegiatan ini dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Batanghari yang dilaksanakan sejak tanggal 18 s/d 20 Januari 2024 dilaksanakan di Aula Besar Kantor Bupati Batanghari. Kelas Menjadi Teladan Guru Pondok Pesantren Se kabupaten Batanghari diikuti sekitar 120 Peserta dari seluruh guru pondok pesantren yang berada di wilayah pemerintahan kabupaten batang hari.

kegiatan ini di buka langsung oleh Asisten 1 Setda Batanghari Muhamad Rifa’i, SE dan turut hadir pimpinan pondok pesantren dan ketua FKPP Kabupaten Batanghari Ky. Syahri Romadhon. “Pemerintah berharap dengan adanya kegiatan seperti ini dapat membangun dan meningkatkan SDm guru pondok pesantren” setelah kegiatan ini berakhir semoga menjadi guru yang teladan semua, serta dapat menerapkan segala ilmu yang sudah di dapat di lingkungan pondok pesantren masing-masing “harapnya”.

Post (CS)

Musyawarah Gabungan Santri Darusy Syafiiyah Batanghari dan Santri Fathul Ulum Muaro Jambi

Jambi | Pondok Pesantren Darusy Syafiiyah – Musyawarah gabungan santri adalah forum di mana para santri dari berbagai pesantren berkumpul untuk berdiskusi, berbagi pengalaman, dan merumuskan ide-ide bersama. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat persatuan, meningkatkan pemahaman agama, dan membahas isu-isu terkini yang relevan dengan kehidupan santri.

Musyawarah adalah kegiatan bersama untuk membicarakan suatu masalah dan mencari jalan keluar untuk mengambil keputusan bersama. Musyawarah dilakukan dengan mengumpulkan pendapat yang berbeda-beda untuk ditinjau bersama, sehingga pada akhir musyawarah akan dipilih pendapat paling baik untuk disepakati bersama.

Pada kegiatan Musyawah ini dilaksanakan oleh Pondok Pesantren Fathul Ulum Muaro Jambi dan Pondok Pesantren Darusy Syafiiyah Batanghari Jambi. kegiatan ini baru kali pertama dilakukan oleh kedua Pondok Pesantren dengan jumah peserta yang dapat hadir 30 peserta santri salafi, dengan harapan kegiatan ini berjalan lancar dan berkelanjutan tiap tahunnya.

Musyawarah ini dilaksanakan di Pondok Pesantren Fathul Ulum dano Lamo Muaro Jambi pondok pesantren Pimpinan Ky. Tarmizi Husein. dalam sambutannya beliau berharap seluruh peserta dapat meningkatkan ukhuwah ilmiyah dan menjaga tradisi ulama salafus shaleh. syukur alhamdulillah kegiatan ini berjalan dengan lancar. kegiatan semacam ini menjadikan santri lebih semangat dalam mengkaji kitab-kitab ulama salafus shaleh dan dapat menerapkan dalam kehidupan. “harapnya”

Kasat Bimas Polres Batang Hari Larang adanya Bulliying di Pondok Pesantren

Jambi | PP. Darusy Syafiiyah – Kasat Binmas Polres Batanghari, Iptu RD Ichsyani, bertindak sebagai pembina upacara bendera di PP. Darusy Syafiiyah pada hari Senin, 18 Oktober 2024. Upacara bendera ini dihadiri oleh para guru, staf, serta seluruh santri Darusy Syafiiyah yang mengikuti kegiatan tersebut dengan penuh khidmat.

Dalam amanatnya, Iptu RD Ichsyani menyampaikan pesan-pesan penting terkait kedisiplinan, tata tertib berlalu lintas, bijak bermedia social, larangan Bullying, serta pentingnya menjaga persatuan dan kesatuan bangsa. Ia juga menekankan peran generasi muda dalam menjaga ketertiban dan keamanan, khususnya di lingkungan Pondok Pesantren dan Masyarakat.

Oplus_131072

Kedisiplinan adalah kunci kesuksesan dalam mencapai cita-cita. Selain itu, kita harus mengedepankan etika atau akhlak serta senantiasa menjaga ketertiban di jalan raya dan menghormati aturan lalu lintas demi keselamatan bersama “ujarnya”

Upacara ini juga menjadi momen untuk memperkuat kerjasama antara pihak kepolisian dan institusi pendidikan dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi proses belajar mengajar. Pihak Pondok Pesantren menyampaikan apresiasinya atas kesediaan Kasat Binmas Polres Batanghari untuk hadir dan memberikan arahan yang membangun kepada para santri.

Oplus_131072

Pengasuh Pondok Pesantren Bapak H. Muhamad As’ari, S.Ag Mengungkapkan “Kami sangat berterima kasih kepada Iptu RD Ichsyani dan jajaran Polres Batanghari atas kepedulian serta dukungan yang diberikan kepada Pondok Pesantren khususnya di Darusy Syafiiyah, Kehadiran beliau sebagai pembina upacara tidak hanya memberikan motivasi kepada para santri, tetapi juga memperkuat hubungan antara kepolisian dan dunia pendidikan.B “Beliau juga menyoroti pentingnya sinergi antara institusi pendidikan dan aparat penegak hukum dalam membina generasi muda. Menurutnya, pesan-pesan tentang kedisiplinan dan tata tertib berlalu lintas yang disampaikan oleh Kasat Binmas memiliki dampak positif bagi para santri Darusy Syafiiyah.

“Kami berharap kegiatan semacam ini bisa terus dilaksanakan secara berkesinambungan, agar santri semakin memahami pentingnya disiplin dan peran mereka dalam menjaga ketertiban, baik di lingkungan pondok pesantren maupun di masyarakat,” tambahnya.

post/Humas

Final Piala BSI U-15 Kemenag Cup 2024

Jambi | Darsya Fc – Piala BSI U-15 Kemenag Cup merupakan kompetisi sepak bola resmi antar Madrasah dan Santri yang berada di bawah Naungan Kementerian Agama Kabupaten Batanghari. Piala BSI U-15 Kemwnag Cup atau dulunya pertama kali digelar pada tahun ini. Piala Kemenag Cup  digunakan sebagai nama perdana kompetisi ini dikarenakan sponsornya adalah Bank Syariah Indonesia (BSI).

Piala BSI U-15 Kemenag Cup konsisten menjadi nama resmi kompetisi ini.

Darsya Fc berhasil melaju ke final Piala BSI U-15 Kemenag Cup usai menyingkirkan MTsN 2 Batanghari dengan agregat 2-1. Selanjutnya, Skuat Darsya Fc akan berhadapan dengan MTsN 1 Batanghari di babak final yang berlangsung di Stadion Koni Muara Bulian, 01 Nopember 2024.

Di babak semifinal, Darsya Fc sempat unggul 1-0 pada leg pertama melawan MTsN 2 Batanghari. Namun pada leg kedua, Rafa Rafi dan kawan-kawan menang 2-1.

Keberhasilan ini membawa nama baik Darsya Fc disepanjang sejarah 2024.

post/Humas

Darsya FC Lolos ke Semi Final BSI U-15 Kemenag Cup 2024

Jambi (Humas Darsya) – Darsya FC U-15 berhasil memenangkan pertandingan dengan skor akhir 4-3 melawan MTsN 6 Batang Hari Club pada Pertandingan hari keempat Turnamen BSI Kemenag CUP U-15 di Stadion Koni Batang Hari pada Kamis, 31/10/2024.

Dibabak pertama scor sama 0-0, adu laga serangan masih berlangsung hinga akhirnya menit akhir babak kedua Tim masih d scor 0-0. selanjutnya di lanjutkan dengan adu Pinalti dan Darsya FC berhasil memenangkan pertandingan dengan scor akhir 4-3.

Pimpnan Pondok Pesantren KH. M.Danial, M.d Turut hadir menyaksikan dan memberikan support kepada team darsya FC untuk selalu bersemangat dalam bertanding di laga yang vergensi ini. “Segala Persiapan telah kami siapkan dan kami serahkan kepada team pelatih dan official untuk mempersiapkan dan melatih para pemain, dan saya bersyukur darsya FC bisa lolos ke Semi final dalam perlombaan ini”.

Kepala Kemenag Batang Hari Drs. Al Jufri, M.Pd. mengatakan Turnamen U-15 ini diharapkan dapat menghasilkan dan melahirkan biit-bibit pemain sepak bola Batang Hari yang bagus kedepan. Kegiatan ini wujud kepedulian berbagai unsur yang terlibat terutama donatur sebagai sumbangsih bagi perkembangan sepakbola di Batang Hari terutama kelompok umur, sekaligus membangkitkan kembali semangat sepak bola di Batang Hari.

Pada pertandingan selanjutnya hari keempat BSI U-15 Kemenag CUP Tahun 2024 di Stadion Koni Batang Hari Kamis (31/10/2024) sore Team Darsya FC melawan Team MTsN 2 Batanghari.

post/humas

Bimbingan Penulisan Naskah Drama Pejuang Jambi Tahun 2024

Jambi (Humas Darsya) | Menindak lanjuti kegiatan Bengkel Apresiasi Sastra : Penulisan Naskah Drama Pejuang Jambi se-Provinsi Jambi yang dilaksanakan di pola kecil kantor Bupati Batang Hari pada bulan Agustus kemarin, Kantor Bahasa Provinsi Jambi bekerja sama dengan Dewan Kesenian Kabupaten Batang Hari.

Kegiatan ini ditindaklanjuti dengan adanya kegiatan Pendampingan Penulisan Naskah Drama, pada Hari Rabu kemarin ketua panitia pada kegiatan Bengkel Apresiasi Sastra ibu Nur Haida (yang lebih sering disapa dengan Bu Ida) bersama bang dedek (sapaan sehari-hari).
Dalam pendampingan ini semua peserta mengikuti dengan penuh semangat terlihat ketika sedang berdiskusi mereka tampak mengeluarkan pendapat dan aktif dalam diskusi.

“Mudah-mudahan Naskah yang diikut sertakan dalam lomba penulisan naskah kemarin bisa masuk ya Bu!” Tutur Bu Ida kepada ibu Anjani selaku pendamping peserta.

“Setelah kegiatan ini nantinya juga ada kegiatan puncak dari Bengkel Apresiasi Sastra: Penulisan Naskah Drama Pejuang Jambi, yang akan diadakan di Jambi tentunya, dan semoga besok kita diundang untuk ke Jambi ya.. !” Tutur Bu Ida.
“Aamiin..!”
yang dijawab serentak dan semngat oleh Peserta.

Teks/SA